Tentang Saya

Sesuai dengan judul halamannya, yaitu tentang saya. Saya akan berbagi cerita mengenai perjalanan dari awal ngeblog dengan domain .blogspot.com sampai .com (perjalanan awal - akhir).

Perkenalan Admin Blog



Nama Lengkap: Ahmad Ansori
Hoby: Ngeblog, dll
Alamat: Nganjuk, Jatim Indonesia

Awal Mula Ngeblog

Mengenal blog dari kelas 9, tepatnya 2 tahun yang lalu. Pertama mengenal blog saat disuruh membuat blog gratisan oleh guru TIK saya pas waktu MTS. Dan akhirnya saya mempunyai nama blog dengan domain .blogspot (maklum belum mengenal sama sekali blog). Dan diblog pertama itu saya malas copas artikel punya orang lain, dan rasanya malas menulis. Tetapi saya malas menulis karena keyboard laptop pertama saya rusak. Dan akhirnya copas (ada sebabnya ya, hehehe).

Setelah berbulan-bulan vakum ngeblog, hampir setahun blog saya tinggalkan begitu saja. Dan diakhir kelas 9, atau awal kelas 10 di jenjang SMK. Saya mulai berpikir untuk bisa menghasilkan uang lewat internet. Dan tepatnya saya juga masuk dijurusan Rekayasa Perangkat Lunak. Dijurusan tersebut saya mulai belajar tanpa putus asa (kalau pelajaran produktif), tapi kalau pelajaran umum susah nyambungnya. 

Disaat kelas 10 itu juga saya membuat blog lagi dan iseng-iseng didaftarkan ke adsense dan hasilnya zonk. Hingga ditolak sampai 10x karena duplikat akun. Dan saya pun berpikir keras bagaimana menghasilkan uang selain alternatif google adsense. Dan akhirnya menemukan sebuah iklan yang bernama shortlink. Setelah berbulan-bulan ngeblog dan hasilnya juga copas diblog orang, saya pun sempat vakum berbulan-bulan juga (karena banyak tugas sekolah).

Setelah semester 2 berakhir, saya mulai menekuni dunia blog. Disana juga saya mulai membeli domain mulai dari yang harganya 10 ribu sampai 100 ribu (dapat gratisan dari rumahweb). Dan saat itu pula saya mempunyai domain .com yang saya berinama www.ansoriweb.com

Sebelum dapat domain gratisan tersebut, kemudian saya mendaftarkannya untuk dihubungkan dengan hosting. Dan situlah saya pertama memakai platform wordpress. Dan setelah 1 bulan, website wordpress saya error. Karena saya menginstall plugin nulled dan terkena virus japanese keyword. Rasa sedih menimpa karena sampai error 100 ribu artikel. 

Setelah saya berpikir kedua kali, saya putuskan untuk pindah atau istilah kerennya migrasi dari wordpress ke blogger. Dan disaat itu pula saya mulai menulis artikel bermanfaat.

Terimakasih kepada anda yang telah membaca cerita singkat saya dihalaman ini. Semoga Bermanfaat, enjoyy blogging.
No Comment
Add Comment
comment url