Begini Cara Mengatasi Komentar Dibatasi di Facebook!
Saat ini, Facebook sudah memiliki cara mengatasi komentar dibatasi di Facebook. Bahkan kita bisa membatasi akun orang untuk berkomentar. Tentu akan menjadi pertanyaan, kenapa komentar di FB dibatasi dan bagaimana cara mengatasi hal itu.
Sebenarnya bisa mengatasi dengan membuat akun lagi, tapi tentunya akan makin repot. Jika membuat akun baru tentu semua kenangan akan hilang. Lebih baik perbaiki masalah akun yang dibatasi untuk komentar, sebagai berikut!
Alasan Komentar Dibatasi di Facebook
Facebook adalah aplikasi sosial media yang dibuat pada tahun 2004 oleh Mark Zuckerberg. Aplikasi tersebut sampai saat ini terus berkembang dan memiliki pembaruan beberapa fitur. Seperti fitur pengaturan komentar, namun ada beberapa alasan lain komentar dibatasi!
1. Sering Melakukan Spam
Akun Facebook tidak bisa kirim pesan dan komentar, karena akun tersebut melakukan spam. Dengan kata lain, akun tersebut berkomentar hal yang sama secara terus-menerus. Bahkan berkomentar dengan jumlah yang sangat banyak.
Tentunya, hal ini akan mengganggu pemilik akun, karena spam tersebut. Terkhusus dalam grup Facebook, yang bisa langsung dibatasi admin. Hal ini, sudah menjadi konsekuensi karena pemilik akun melanggar, maka akun akan dibatasi.
2. Memposting Komentar dengan Konteks Sensitif
Akun Facebook dapat dibatasi untuk berkomentar karena akun tersebut memposting komentar sensitif. Hal ini, dapat menyinggung tentang SARA dan beberapa kebijakan dalam Komunitas Facebook.
Dengan ini, apabila akun tersebut melakukan itu maka akan terdeteksi melanggar. Secara otomatis akun Facebook akan dibatasi oleh pihak Facebook secara langsung. Semua ini sudah tercantum dalam kebijakan Facebook.
3. Spam Link di Komentar
Alasan berikutnya, yakni terlalu banyak mengirimkan link di postingan serta komentar di akun pribadi. Hal ini mengganggu pengguna lain, karena link spam tersebut juga mengganggu ekosistem Facebook. Secara langsung Facebook bisa memblokir akun tersebut.
Baca Juga: Cara Mengatasi Tidak Bisa Komentar di Live Facebook
Cara Mengatasi Komentar Dibatasi di Facebook
Setelah mengetahui alasan mengapa komentar dibatasi, berikutnya cara mengatasi komentar dibatasi di Facebook. Mengetahui alasan kenapa akun dibatasi juga bisa menjadi pemecah masalah akun Facebook. Umumnya akun dibatasi dalam kurun waktu 24 jam saja.
Jika komentar diblokir, berapa lama komentar FB diblokir yakni hingga 14 hari atau selama 2 minggu. Apabila akun sering kena pembatasan, maka lamanya pembatasan bisa 30 hari. Walau begitu, cara mengatasinya sama saja, karena bisa menggunakan fitur dari FB.
Ini dia cara mengatasi komentar dibatasi di Facebook, langkahnya berikut ini:
- Buka aplikasi Facebook dan masuk pada akun FB Anda, bisa lewat HP atau laptop.
- Setelah login, hapus semua postingan baik tulisan, foto ataupun video.
- Jika ada komentar yang melanggar aturan Komunitas FB, maka hapus semua komentarnya.
- Langkah berikutnya, klik menu “Log Aktivitas” agar memudahkan Anda melihat postingan atau komentar yang melanggar aturan.
- Berikutnya, klik menu “Pengaturan,” klik menu opsi “Laporkan Masalah” untuk mengajukan banding pembatasan akun Facebook.
- Berikutnya, pilih kategori masalah yang sesuai dengan yang dihadapi akun pengguna.
- Tuliskan penjelasan dan lampirkan screenshot aktivitas akun, screenshot tersebut dilampirkan sebagai bukti.
- Apabila data semuanya sudah terisi dengan benar, selanjutnya klik “Kirim.”
- Tunggu hingga proses telah terkirim, dan tinggal menunggu respon dari Facebook.
Perlu Anda ketahui bahwa langkah tersebut membutuhkan waktu yang lama. Paling lama proses pemulihan lewat pengajuan banding ini selama satu hingga tiga hari kerja. Facebook akan mengirimkan konfirmasinya lewat email pengguna akun.
Baca Juga: Cara Mengubah Komentar Relevan di Facebook
PENUTUP
Inilah cara mengatasi komentar dibatasi di Facebook yang bisa dilakukan dengan mudah tapi harus bersabar. Untuk menghindari pembatasan di kemudian hari, sebaiknya pahami alasan kenapa akun bisa dibatasi. Sebaiknya pahami dengan baik dan benar aturan Facebook.